Anda dapat melakukan top up deposit dengan Mobile Banking dari Bank apa saja yang menyediakan layanan Mobile Banking.
Contoh dibawah adalah deposit dengan Mobile Banking BCA:
No. Rekening yang di-Generate dari iPaymu adalah 1179000xxxxxxxxx
1. Pilih menu
Layanan Data pada ponsel Anda. Kemudian pilih
m-BCA.
2. Pilih
m-Transfer.
3. Pilih menu transfer
Antar Bank. Tunggu beberapa saat sampai muncul perintah selanjutnya.
4. Masukkan Kode Bank CIMB NIAGA
002
5. Masukkan Nomor Rekening Deposit, bisa dilihat pada dashboard akun iPaymu Anda.
6. Masukkan jumlah deposit yang ingin Anda transfer (minimal deposit Rp. 10.000).
7. Masukkan pin m-BCA Anda.
8. Anda akan mendapatkan konfirmasi detil transaksi Anda. Pastikan nama rekening penerima adalah
iPaymu. Jika sudah benar klik OK.
9. Anda akan diminta untuk memasukkan kembali pin m-BCA Anda.
10. Pesan berhasil akan tampil pada ponsel Anda. Kemudian klik OK.
11. Anda akan mendapatkan sms konfirmasi bahwa transfer Anda telah berhasil.
Keterangan :
- Deposit di atas hanya contoh, nomor rekening deposit akan bervariasi pada masing-masing akun iPaymu. Anda dapat melihat no. rekening deposit pada DASHBOARD akun iPaymu Anda.
- Kesalahan no. rekening karena kelalaian user bukan tanggung jawab iPaymu.
- Anda dapat melakukan Top Up deposit melalui Internet Banking, Mobile Banking, ATM, maupun Setor Tunai melalui teller.